Sebutkan fungsi bagian-bagian telinga manusia
Fungsi dari bagian-bagian telinga manusia adalah sebagai berikut:
a. Telinga Luar.
Telinga luar terdiri dari : Daun Telinga (pinna), Lubang Telinga
(meatus auditorius eksternus) dan Gendang Telinga (membran timpani).
Daun
Telinga (pinna) berfungsi membantu mengarahkan bunyi atau suara yang
masuk ke lubang telinga yang kemudian diteruskan ke gendang telinga.
Lubang
Telinga (meatus auditorius eksternus) berfungsi menangkap suara atau
bunyi yang ada di sekeliling kita. Lubang telinga atau liang telinga ini
adalah bagian terpenting dari seluruh bagian-bagian telinga. Di lubang
telinga ini akan menghasilkan kelenjar yang kemudian menjadi kotoran
yang menumpuk di dalam telinga, oleh sebab itu kita harus secara rutin
membersihkan kotoran-kotoran ini.
Gendang Telinga (membran timpani) berfungsi menerima dan meneruskan getaran-getaran suara menuju ke tulang pendengaran.
b. Telinga Tengah.
Berfungsi untuk meneruskan bunyi dengan cepat. Di seberang gendang
telinga terdapatlah ruang lain yang penting yang disebut ruang gendang
(ruang telinga bagian tengah), sebagian besar berisi udara. Di dalam
rongga kecil inilah terdapat tiga tulang kecil yang disebut
tulang-tulang pendengar. Masing-masing tulang memiliki bentuk yang
berbeda, dan semuanya berkoordinasi untuk meneruskan bunyi dengan cepat.
Tulang pertama martil, melekat pada bagian yang lebih dalam dari
gendang pendengaran, dan ujung lainnya melekat pada tulang tengah dan
landasan. Ujung yang lain pada tulang kedua ini melekat pada tulang
kecil yang ketiga, sanggurdi, yang bagian terakhirnya terselip ke
jendela berbentuk oval dari telinga bagian dalam.
c. Telinga Dalam.
Sedangkan telinga bagian dalam terdiri dari labirin orsea yang
berfungsi menangkap suara dan meneruskannya ke bagian saraf otak.
Kualitas telinga sebagai pendengaran akan mengalami penurunan secara
alami yang terjadi karena proses penuaan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar